Saat ini celana kulot sedang digemari oleh banyak orang muali dari anak anak hingga orang tua, model kulot sendiri itu ada berbagai macam. Dan untuk bahannya biasanya juga berbagai macam yang gunakan yakni seperti kain denim, kain katun, kain sutra Thai, kain plisket, kain brokat, kain corduroy, kain drill, kain poliester dan kain linen. Sekarang celana kulot dibuat tidak hanya berbentuk potongan lurus saja tetapi juga ada yang diberi tambahan ruffle hingga fringe. Celana kulot kini dapat kita jumpai dalam berbagai macam model seperti :
- Celana Kulot Basic
Celana kulot ini menjadi pilihan aman untuk setiap kebutuhan, karena celana ini dapat digunakan secara casual dengan kaos dan blouse untuk memberikan kesan yang simple. Model celana kulot basic dapat dipadukan bersama dengan baju bermotif dan dengan aksen rumit seperti ruffle atau lengan balon.
- Celana Kulot Jeans
Celana kulot jeans kini menjadi salah satu model celana yang sedang tren akhir-akhir ini, celana ini dapat memberikan kesan kasual yang keren. Saat menggunakan celana kulot jeans tidak perlu lagi berpikir mengenai warna baju apa yang harus dipakai karena jeans cenderung cocok dipadukan dengan warna apa saja.
- Celana Kulot Plisket
Beberapa waktu lalu mode rok plisket dan juga kerudung pashmina plisket sempet trending lalu muncul lah celana kulot juga yang kini ikut menjadi tren fashion wanita. Sebab itu plisket disukai oleh kaum wanita karena dapat memberikan kesan feminine dan dapat memberikan kesan tinggi pada tubuh.
- Celana Kulot Motif
Jika kamu bosan dengan celana kulot polos, celana kulot motif bisa jadi pilihanmu. Saat menggunakan celana kulot bermotif, akan terlihat lebih berkesan playful outfit-mu, motif yang dapat dipilih seperti salur, kotak-kotak, bunga, hingga batik.
- Celana Kulot Rok
Jika ingin tampil cantik anggun tapi tetap fleksibel dan nyaman dengan menggunakan celana, bisa menggunakan celana kulot rok. Salah satu bagian dari celana kulot rok memiliki bagian depan yang lebar sehingga menutupi bagian celana yang lain sehingga terlihat seperti rok saat digunakan.
- Celana Kulot Wrinkle
Model celana kulot yang satu ini mirip dengan celana kulot basic, hanya bedanya bahan celana kulot ini memiliki wrinkle atau tekstur bahan yang kusut. Namun walaupun tekstur celananya mudah kusut, celana akan tetap terlihat rapi dan stylish. Celana kulot wrinkle ini cocok untuk pergi hangout bersama teman-temanmu.
- Celana Kulot Chiffon
Celana kulot ini dibuat dari bahan yang flowy dan cantik dan elegan namun, jika yang menggunakan hijab, pastikan untuk membeli kulot chiffon dengan inner yang panjang. Karena bahan ini bersifat tembus pandang atau menerawang, celana kulot chiffon cocok untuk pakai untuk menghadiri acara semi formal.
Sekarang jadi tau kan apa saja jenis dan model dari celana kulot, nah jika ingin membuat celana kulot dengan jumlah yang besar untuk berjualan ataupun hanya untuk sekedar koleksi saja. Bisa langsung cari konveksi yang dapat membuat celana kulot, kenapa di konveksi? Supaya jika ingin celana itu di jadikan berbagai model maka kamu bisa langsung reques ke konveksi tersebut. Tapi takut harganya mahal? Tenang aja mimin kasih solusi untuk langsung kunjungi web site www.amanahgarment.co.id karena dikonveksi ini harga sangat terjangkau, tetapi bahan yang digunakan tetap berkualitas. Konveksi ini tidak hanya memproduksi celana saja namun bisa pakaian yang lain juga seperti kaos, jaket, kemeja dan lain lainya. Untuk bahan sendiri kamu bisa memilih ingin bahan yang seperti apa ada di konveksi ini. Konveksi ini berada di jogja dan bandung, jadi kamu yang ada di sekitarnya bisa langsung order dengan menghubungi admin.