Jaket blouson merupakan salah satu model jaket. Jaket ini memiliki model kerut pada bagian pinggul. Kerutan yang terdapat pada bagian luar berfungsi sebagai penutup tubuh. Kerutan tersebut memberikan kesan menggembung dan menggantung pada bagian bawah pinggang. Jaket model ini juga banyak diminati beberapa kalangan.
Beberapa Material Kain Pembuatan Jaket Blouson
Jaket blouson memiliki beberapa bahan yang berbeda. Bahan jaket ini memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. Oleh karena itu sangat penting mengetahui kelebihan dan kekurangan bahan tersebut. Berikut beberapa material kain yang dijadikan bahan pembuatan jaket blouson.
1. Kain Suede
Kain ini menjadi salah satu kain yang digunakan untuk dijadikan bahan pembuatan jaket blouson. Bahan ini diambil dari bagian bawah kulit hewan. Kain ini memiliki tekstur yang lembut. Bahan ini dapat dicuci menggunakan mesin. Tidak hanya itu bahan ini juga dapat menyerap keringat dengan baik. Bahkan bahan ini juga sangat awet dan tahan lama. Oleh karena itu tidak jarang bahan ini dipilih untuk dijadikan bahan.
2. Kain Polyester
Bahan selanjutnya adalah bahan polyester. Bahan ini juga merupakan bahan yang digunakan untuk pembuatan jaket blouson. Bahan ini sangat adem jika digunakan. Namun bahan ini kurang mampu untuk menyerap keringat dengan baik. Namun bahan ini sangat kuat dan awet. Kain ini juga sangat nyaman saat digunakan. Oleh karena itu bahan ini diminati oleh beberapa kalangan.
3. Kain Nilon
Bahan selanjutnya adalah bahan nilon. Bahan ini awet dan tahan lama. Bahan ini juga mudah dibersihkan dan cepat kering. Tidak hanya itu bahan ini juga tidak mudah robek. Bahkan bahan ini juga mampu menyerap keringat dengan baik. Oleh karena itu bahan ini digunakan untuk dijadikan kain jaket blouson.
4. Kain Wol
Bahan kain selanjutnya adalah kain wol. Kain ini juga menjadi salah satu kain yang digunakan untuk dijadikan bahan pembuatan jaket blouson. Bahan wol memiliki tekstur keriting. Bahan ini juga akan memberikan kehangatan jika digunakan di suhu yang dingin. Bahan ini memiliki ukuran yang sangat tebal. namun bahan ini dapat menyerap keringat dengan baik.
Bahan wol ini memang memiliki kualitas yang sangat baik. Bahan kain wol juga sangat ringan. Tidak hanya itu bahan kain ini juga sangat lembut. Oleh karena itu tidak heran jika bahan ini diminati banyak kalangan.
Beberapa Tips Mencari Jaket Blouson Yang Nyaman Digunakan
Jaket merupakan salah satu jenis pakaian yang digunakan untuk memberikan kehangatan pada tubuh maupun tambahan fashion. Namun pemilihan jaket harus tepat. Hal ini dikarenakan pemilihan jaket yang tepat akan berpengaruh pada kenyamanan saat pemakaian. Oleh karena itu sangat perlu memperhatikan tips pemilihan jaket. Berikut beberapa tips yang perlu diperhatikan dalam pemilihan jaket yang tepat.
1. Pilihlah Ukuran Yang Tepat
Pastikan pemilihan jaket sesuai dengan ukuran tubuh. Jaket yang pas dengan ukuran tubuh akan nyaman digunakan. Oleh karena itu sangat penting mencari jaket yang pas untuk ukuran tubuh.
2. Pilihlah Bahan Yang Nyaman
Usahakan memiliki bahan jaket yang sesuai kebutuhan. Hal ini dilakukan agar pengguna jaket lebih nyaman dan tahan dalam pemakaian jaket tersebut. Jadi sangat penting memilih bahan yang tepat pada jaket ini.
3. Pilihlah Desain Yang Sesuai
Pemilihan desain juga harus sesuai seperti selera yang diinginkan. Hal ini dilakukan agar pengguna akan lebih percaya diri dan nyaman menggunakannya. Oleh karena itu pentingnya memilih desain yang sesuai.
Demikianlah pembahasan tentang jaket blouson. Jaket blouson memiliki beberapa bahan kain yang beragam. Bahan kain ini dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Jaket ini juga dapat dipilih melalui beberapa tips agar pengguna nyaman menggunakannya. Oleh karena itu pengguna wajib mengetahui beberapa tips pemilihan jaket yang tepat.