Mengenal Lebih Dalam Tentang Hoodie

Hoodie

Hoodie adalah jenis pakaian berlengan panjang yang memiliki tudung kepala dan saku pada bagian depannya. Hoodie merupakah salah satu jenis jaket. Hoodie banyak digunakan kalangan muda saat musim dingin. Namun tak hanya saat musim dingin, hoodie juga dapat digunakan untuk fashion. 

Beberapa Jenis-jenis Hoodie

Hoodie memiliki berbagai model. Dengan berkembangnya zaman semakin banyak pula model desain hoodie. Jadi tak heran jika banyak karangan muda menggunakannya. Hoodie juga nyaman digunakan untuk hangout bersama teman ataupun bepergian. Berikut beberapa model hoodie.

1.Pullover Hoodie

Pullover hoodie adalah versi awal yang discerning digunakan dalam berbagai cuaca. Jenis hoodie ini memiliki ciri utama yaitu tidak memiliki resleting pada bagian depannya. Hoodie ini merupakan salah satu hoodie yang digunakan banyak kalangan, kalangan wanita maupun pria.

2.Zipper Hoodie

Zipper hoodie adalah jenis hoodie yang mempunyai resleting di bagian depannya. Zipper banyak digunakan karena simpel dan mudah cara pemakaiannya. Zipper hoodie merupakan salah satu jenis hoodie yang direkomendasikan untuk digunakan.

3.Fur Hoodie

Fur hoodie ini dapat bermodel seperti zipper maupun pullover. Namun model jaket ini biasanya terbuat dari bahan velboa. Bahan ini identik dengan bahan berbulu. Jenis hoodie ini sangat cocok digunakan ketika musim dingin, karena akan memberikan sensasi hangat. Hoodie ini juga menjadi salah satu hoodie yang direkomendasikan untuk digunakan.

4.Training Or Sporty Hoodie

Hoodie ini merupakan jenis hoodie yang sangat cocok untuk digunakan saat berolahraga. Karena material kain yang digunakan untuk pembuatan hoodie ini dapat dengan mudah menyerap keringat. Jadi hoodie ini akan nyaman saat digunakan. 

5.Rompi Hoodie

Hoodie ini juga nyaman digunakan untuk berolahraga. Namun hoodie ini banyak digunakan oleh wanita karena modelnya yang tidak dilengkapi dengan lengan. Oleh karena itu hoodie ini akan nyaman saat digunakan.

6.Oversized Hoodie

Hoodie ini sebenarnya hampir sama dengan pullover hoodie. Hanya saja hoodie ini biasanya memiliki ukuran lebih besar. Banyak juga kalangan muda yang menggunakan hoodie ini sebagai fashion.

7.Flanel Hoodie

Flanel hoodie adalah kombinasi antara kemeja flanel dan hoodie. Biasanya kemeja ini digunakan untuk baju luaran. Kemeja ini juga banyak digunakan karena modelnya yang menarik. 

Rekomendasi Bahan Hoodie Yang Bagus 

Hoodie memiliki beberapa model desain. Oleh karena itu hoodie juga memiliki beberapa bahan yang berbeda-beda. Bahan hoodie dapat dipilih sesuai kebutuhan dan model yang dibuat. Bahan hoodie juga memiliki kelebihan yang berbeda-beda. Berikut beberapa rekomendasi bahan hoodie yang bagus.

1.Polyester

Polyester merupakan bahan yang hangat jadi cocok untuk dijadikan bahan pembuatan hoodie. Bahan ini dapat menyerap keringat sehingga nyaman saat digunakan. Tidak hanya itu bahan ini juga memiliki tekstur yang lembut. Perawatan bahan ini juga mudah sehingga awet saat digunakan.

2.Katun

Hoodie dengan bahan katun memberikan tekstur lembut saat digunakan. Katun juga merupakan bahan yang dapat menyerap keringat dengan baik sehingga nyaman saat digunakan untuk beraktivitas. Hoodie ini tahan lama dan awet meskipun telah dicuci berkali-kali.

3.Jersey

Bahan jersey memiliki tekstur lembut sehingga sering digunakan untuk bahan pembuatan hoodie. Bahan ini stretch sehingga akan nyaman saat digunakan.

4.Wool

Bahan wool sering digunakan untuk bahan pembuatan pakaian. Biasanya bahan ini digunakan untuk pembuatan jaket dan hoodie. Bahan ini mampu memberikan kehangatan bagi pengguna. Maka tak heran jika bahan ini banyak digunakan untuk pembuatan hoodie. Bahan kain wool juga sangat lembut di kulit sehingga akan nyaman saat digunakan.

Demikianlah pembahasan tentang hoodie. Hoodie memiliki berbagai desain model dan bahan pembuatan yang berbeda. Oleh karena itu pemilihan hoodie harus tepat sesuai kebutuhan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *